Manfaat Kesehatan Berpuasa di Bulan Ramadhan
Abstract
Terdapat peraturan/syariat tertentu yang wajib dijalankan oleh setiap muslim di dunia di seluruh
aspek kehidupannya yang mengikat, seperti shalat, bepergian haji, zakat, berbakti kepada orang tua
dan salah satu aturan itu adalah kewajiban berpuasa di bulan Ramadhan. Perubahan utama pada
diet saat Ramadhan adalah waktu dan pengurangan frekuensi sarapan. Bagaimanapun beberapa
studi justru menunjukkan tidak adanya reduksi jumlah kalori harian yang masuk selama periode
puasa. Pada penelitian yang lebih kompleks lagi dilakukan di Asia, Afrika, Amerika Utara dan Eropa
dalam mengevaluasi perubahan berat badan selama Ramadhan ditemukanlah bahwa berpuasa
mengakibatkan penurunan berat badan signifikan dan juga indeks massa tubuh dengan rata-rata 3
pon pada wanita dan pria. Sebuah penelitian pada tahun 2014 mendeskripsikan adanya manfaat
kesehatan berpuasa pada sistem-sistem tubuh seperti jantung dan pembuluh darah, organ dalam, dan
fungsi ginjal. Puasa 6 hari di bulan Syawal dan puasa sunnah lainnya setelah menjalaninya di bulan
Ramadhan menjadi rekomendasi yang dilakukan untuk menjaga sistem-sistem tubuh kita tetap
optimal.